★ Come Join Us ★

CASE 4 : PERANG BURON

Posted by : Detektif HWP*Art
CASE 4 : PERANG BURON, PENCARIAN LOKASI BOM

Theme : spinning case
Rate : 4star
Case by : HWP*Art
Author Cases : Hadiyah Widad Pitaloka
Copyright© hwp-fun-art.blogspot.com
Kasus baru muncul kembali! Sebuah kasus baru menggemparkan markas kepolisian pusat di Tokyo. Malam ini, Pukul 7 malam Markas pusat kepolisian metropolitan Tokyo telah dikejutkan dengan sebuah surat tantangan dari salah seorang teroris yang masih berstatus buron. Berikut isi surat yang diberikan :

Kepada yang Terhormat
Seluruh Anggota Kepolisian Metropolitan Tokyo


Ini aku, “Steve Arnold”, orang yang selama ini kalian beri status BURON.. tapi status itu tak masalah buatku. Kali ini aku akan menantang kalian, atau mungkin lebih enak dikatakan mengajak kalian bermain sebuah game yang menyangkut nyawa umat manusia. Aku telah meletakkan Bom yang ledakannya 3x lebih besar dibandingkan bom yang pernah jatuh pada saat perang dunia ke 2 disuatu tempat.”
Aku ingin kalian memecahkannya. Jika kalian dapat memecahkan sebuah kode yang kubuat dalam waktu 120menit dari sekarang dan sebelum aku sampai dilokasi yang telah aku berikan Bom timer itu, kalian menang, Aku akan menyerahkan diriku ke Penjara. Tapi, sebaliknya, seandainya kalian terlambat, maka akulah yang menang, sebagai imbalannya kalian semua akan menjadi tersangka dibalik meledaknya lokasi tersebut. Untuk itu, berjuanglah sepenuh hati memecahkan ini :

“Timah panas, Baru saja diangkat. Objek tersebut, Enak untuk dijadikan uji coba. Ilmu dapat didapatkan, Berkat kerja keras. Oleh karena itu, Elegansi semesta semakin kuat. Jangan kalian abaikan!
Cinta dan kekuatan, Berirama. Orang-orang semakin gila, Empati mulai pudar. Variasi serangan terlihat jelas. Zamrud pun merasa bersalah, Bertindak bodoh tanpa  berpikir panjang. Ormas-ormas menghilang, Ekonomi hancur dan yang lebih parah, Budak-budak pun semakin bertambah!”

Pecahkanlah kalimat diatas, aku menyelipkan sebuah kode disana.


Steve Arnold


itulah isi surat tantangan yang diberikan sang teroris, dari surat tersebut salah satu detektif disana, detektif hwpart, menemukan beberapa clue. Berikut clue nya:
     1.      Satu pemimpin huruf disetiap belakang tanda baca sangat berguna. Jangan hiraukan anggota huruf-huruf yang lain.
     2.      Dari sana terdapat kode barisan huruf berjumlah 19. Lakukanlah B=A, C=B.....
     3.      Ketelitianmu sangat diperlukan, musnahkan kalimat-kalimat yang tidak perlu, *kalimat penyambung kata *kalimat yang berulang.
Apakah kalian sanggup membantuku memecahkan kasus? Oke, para pembaca blog, LET’S SOLVE THE CASE!

Detektif HWPArt


*NB) BAGI YANG MAU COPY PASTE, TOLONG SERTAKAN SUMBER ALAMAT WEB NYA. TERIMAKASIH
Friday, July 31, 2015 4 comments

Sample

Pages

hadiyahwidadp. Powered by Blogger.

Popular Posts

hadiyahwidadp

Naruto Uzumaki Shoulder Pump

Copyright © 2012 HWP☆Art | Naruto Vs Sasuke V2 Theme | Designed by Hadiyah Widad Pitaloka